Assalamu’alaikum traveller, sebentar
lagi musim libur nih. Udah nyiapin destinasi wisata belum ? Ini nih cooocok
buat destinasi kalian buat liburan.
Siapa
yang tahu Gunung Kidul, Yogyakarta ? Yaps saya bakalan cerita beberapa pantai
yang ada di Gunung Kidul ini.
Gunung
Kidul berada di jajaran pegunungan karst atau kapur di jawa bagian selatan,
tetanggaan sama Kabupaten Pacitan. Di sini juga banyak banget tempat wisata
terutama pantai. Modelnya di Gunung Kidul ini pantainya berdekatan, di situ
juga ada jalan utama, nah nanti jalan itu bercabang dan dari jalan utama
tersebut langsung ke pantai. Tiketnya juga satu kali bayar. Jadi di pantai kita
bayar uang parkir aja guys. Enak kan ?
Pantai
Indrayanti, pantainya biasa tapi pemandangannya luar biasa. Pantai ini
panjang juga ombaknya nggak terlalu
besar, jadi bisa main – main di tepi. Pantai ini juga paling ramai dikunjungi.
Ada spot yang bagus disana, yaitu di atas bukit di pinggir pantai itu. Kita
bisa lihat panorama sepanjang pantai Indrayanti. Yang paling enak yaitu makan
di pinggir pantai sambil menikmati indahnya suasana pantai.
Kemudian
ada pantai krakal, kenapa dinamakan pantai Krakal, karena pantainya banyak batu
– batuan. Dan batuan itu tajam. Jadi hati – hati ya, jangan lupa pakai sandal
atau pelindung kaki. Di pantai Krakal ada bukit batu juga, pemandangannya
indah, batu itu yaitu batuan karang yang tajam juga. Bukit karang tersebut
dibawahnya langsung ke permukaan air lautnya. Lubangnya juga lumayan besar –
besar, sekali lagi harus ekstra hati –hati.
Selanjutnya
Pantai Baron, pantai ini juga ramai pengunjung. Di pantai ini tidak hanya
pantai untuk wisata saja, tapi disini juga banyak nelayan. Ada tambak ebi, ebi
tersebut dikeringkan dan diolah menjadi terasi. Di bibir pantai ada sungai
kecil, disitulah kita bisa main air selain di pantainya. Kita tengok ke tebing
kiri atas, disana ada menara mercusuar. Kita harus naik bukit dulu ya, sampai
diatas kita bayar 5K kalau nggak salah buat retribusi. Catatan: tidak
diperbolehkan memakai alas kaki saat di dalam. Oke, mercusuar ini tingginya 40
meter dengan 8 lantai, dari lantai satu ke lantai satunya kita naik tangga.
Asal Anda tahu, tangga ini terbuat dari besi yang bentuknya muter – muter itu.
Pusing pala bebii....
Sampai
lantai terakhir, jeeng....jengg tangganya yang tangga berdiri itu dan sangat
menakutkan. Kalau jatuh kan lumayan sakitnya, tapi Alhamdulillah selamat.
Sampai atas, semua perjuangan naik dari bawah tadi sungguh terbayarkan dengan
semua keindahan ciptaan Tuhan dari atas menara ini. Jajaran pegunungan yang
hijau, lautan yang biru, puas banget kata hati. Jangan lupa ya kalau ke Pantai
Baron naik ke menaranya, jangan cuma di pantainya. Rugi kalau nggak naik.
Terima
kasih, sekian seputar Gunung Kidul selamat berlibur guys. Wassalamu’alaikum.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar